Ford Bronco 2021
Tampilan interior Ford Bronco 2021 (Foto : Twitter)

Ford Bronco 2021 Siap Diproduksi di Indonesia, Apa Saja Kelebihannya?

Ford sepertinya telah memastikan bahwa seri Bronco ini lebih hemat bahan bakar dibanding pendahulunya.

Rubrik: Otomotif
Ford Bronco 2021
Update:

the Monkey Times – Penggemar Ford sepertinya sedang berbahagia, pasalnya Ford Bronco yang sudah lama dinantikan akhirnya akan diproduksi di Indonesia.

Mobil yang satu ini memang sudah diisukan akan rilis pertengahan tahun 2021. Bahkan ada kabar bahwa produksi sudah dimulai Mei lalu. Setelah menanti lama, akhirnya pihak Ford membenarkan bahwa akan ada generasi baru. 

Brand mobil terkenal dari Amerika tersebut memang telah mulai melakukan produksinya, mereka mengatakan perihal Ford Bronco 2021 ini di kanal YouTube resmi dari Ford.

Dalam video tersebut, Ford telah memperlihatkan bahwa Bronco tengah di produksi. Pihak Ford mengetahui dengan benar bahwa penggemar Bronco telah menantikan mobil ini terlalu lama. 

Mereka juga telah menyatakan bahwa Bronco versi paling baru ini telah disematkan beberapa pembaharuan yang menjadikannya lebih sempurna dari versi sebelumnya.

Meski begitu ada beberapa aspek yang juga masih dipertahankan, agar Bronco tetap menjadi mobil dengan desain klasik tapi mempunyai teknologi yang lebih maju. 

Spesifikasi Ford Bronco 

Tidak menarik rasanya jika membahas Bronco tanpa melihat spesifikasi yang disematkan. Berikut ini adalah spesifikasi detail dari Bronco 2021: 

  1. Tipe kendaraan Bronco 2021 adalah penggerak roda depan dan belakang atau 4. Dengan kapasitas penumpang 4 hingga 5 orang. Ada dua varian yaitu 2 pintu dan juga 4 pintu. 
  2. Mesin yang digunakan pada Bronco terbaru ini adalah Turbocharged dan juga Intercooled dengan DOHC 16-Valve. Lalu juga ada varian Twin Turbocharged serta intercooled dengan DOHC 24 Valve V6.
  3. Transmisi pun juga tersedia versi 7 percepatan untuk manual dan 10 percepatan untuk matic. 

Dari ketiga spesifikasi yang dijelaskan tersebut, bisa disimpulkan bahwa Ford ingin memberikan kebebasan bagi penggemar dalam urusan mesin dan juga model mobil. 

Review Ford Bronco 2021 

Bagi kamu yang memang sangat tertarik untuk memiliki mobil dari Ford ini, sudah pasti ingin memastikan seperti apa desain serta mesin yang disematkan. Untuk itu, di bawah ini akan dijelaskan dengan singkat review dari Bronco 2021: 

  1. Transmisi dan Mesin 

Kamu yang gemar berpetualang dengan mobil jenis seperti Bronco, sepertinya akan sedikit kecewa. Hal ini karena pada mobil ini tidak menggunakan 8 silinder.

Tapi, For menggantinya dengan 300 Hp standar disertai dengan 300 hp turbocharged sebesar 2,3 liter an 4 silinder. 

Kamu juga bisa memilih 330 Hp twin turbocharged yang 2,7 liter V-6. Lalu, pada transmisi pun tersedia dua pilihan, di mana untuk matic adalah 10 percepatan, sedangkan yang manual lebih kecil yaitu 7 percepatan saja. 

Tapi ada yang mengesankan dari Bronco 2021 ini adalah ketika kamu mengemudikannya.

Versi terbaru dari mobil ini sangatlah sempurna untuk diajak berkendara. Sehingga selama mengendarai mobil ini, maka kamu akan selalu nyaman.

Hal ini tidak lepas dari penggunaan ban yang lebih besar serta suspense lunak yang akan tetap menjaga kamu dari goncangan.

  1. Bahan bakar terbukti lebih hemat 

Ford sepertinya telah memastikan bahwa seri Bronco ini lebih hemat bahan bakar dibanding pendahulunya.

Terbukti dari varian matic yang mampu menghemat bahan bakar hingga 20 mpg ketika dikendarai di dalam kota, sedangkan untuk jalan raya hemat hingga 22 mpg. 

Untuk varian V-6 peringkat penghematan bahan bakar mencapai angka 17 mpg baik itu ketika dikendarai dalam kota atau jalan raya.

Dari hasil tersebut, maka sudah dipastikan bahwa seri Bronco terbaru ini memang mempunyai angka mpg yang nyata dan tidak main-main. 

  1. Interior dan Eksterior jauh lebih nyaman 

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, bahwa Bronco menyediakan dua tipe kendaraan yaitu dengan dua pintu dan empat pintu. Di mana sudah dilengkapi dengan hardtop serta bodi mobil yang bisa dilepas.

Mobil ini dengan jelas menawarkan kamu untuk berkendara dengan atap yang terbuka, sehingga saat dikendarai di alam terbuka pun akan memberikan pengalaman yang berbeda. 

Pada bagian interior pun telah banyak dilakukan perubahaan. Salah satu kelebihan dari bagian dalam Bronco 2021 ini adalah terdapat sebuah rak yang disematkan pada bagian dasbor.

Dalam rak ini, kamu bisa meletakan kamera GoPro ataupun smartphone. Selain itu, pintu yang digunakan tidak mempunyai bingkai, sehingga kamu dapat melakukannya kapanpun. 

Tidak hanya itu saja, pada bagian interior pun kamu akan dimanjakan dari desain tempat duduk yang begitu mewah karena menggunakan bahan kulit.

Untuk versi Bronco 2 pintu, kamu akan menemukan dua kursi belakang yang sangat nyaman. Sedangkan untuk 4 pintu diberikan tambahan kursi ketiga di bagian belakang.

Meski begitu, kedua versi mempunya keunggulan pada ruang kakinya yang sangat luas. 

Dari review di atas, sudah tidak diragukan bahwa Ford Bronco mempunyai spek mumpuni untuk kamu yang suka berpetualang di alam bebas dengan mobil.

Hanya saja, kamu harus menunggu hingga tahun 2022 untuk bisa membeli mobil yang satu ini. 

Artikel Terbaru:
rosalia indah super top bus
Jadwal dan Rute Rosalia Indah Kampung Rambutan ke Berbagai Kota di Jawa dan Sumatra
tv desa
Privilege Masyarakat Kota Batu: Pemerintah Setempat Mendukung Daya Kreativitas
mandi pagi
Mandi Pagi: Kunci Sukses dan Kesehatan
tata cara shalat
Tata Cara Sholat dan Bacaannya: Panduan Lengkap untuk Pemula
doa sebelum makan
Doa Sebelum Makan dan Artinya: Pentingnya Berdoa Sebelum Menikmati Makanan
motor listrik yamaha
Daftar Motor Listrik Yamaha Terbaik
iklan. Artikel Berlanjut di Bawah.
Artikel Terkait:
Ford Bronco 2021
Ford Bronco 2021 Siap Diproduksi di Indonesia, Apa Saja Kelebihannya?
mobil dibawah 200 juta
Daftar Harga Mobil Dibawah 200 Juta
iklan. Artikel Berlanjut di Bawah.
tmtimes logo 700x140

tmtimes.id, alias the Monkey Times, adalah portal web yang menyediakan artikel inspirasi, pemikiran dan motivasi, rekomendasi terbaik, informasi terkini, seni dan hiburan.

Bagikan artikel ini