pasangan hidup
Ilustrasi pasangan hidup (Foto : Jasmin Carter/Canva Pro)

Punya Pasangan Hidup Jauh Lebih Tua Ternyata Ada Untungnya

Ternyata memiliki pasangan hidup dengan usia yang terpaut jauh ada untungnya.

pasangan hidup
Update:

the Monkey Times – Banyak yang mengatakan bahwa memiliki pasangan dengan perbedaan usia hingga 7 tahun masih ideal.

Tapi, bagaimana jika perbedaan usianya hingga puluhan tahun? Apakah itu buruk? Eits, kamu jangan mengambil kesimpulan terlebih dahulu.

iklan

Ternyata memiliki pasangan hidup dengan usia yang terpaut jauh ada untungnya. Yuk, simak pembahasannya berikut ini. 

Keuntungan Memiliki Pasangan Jauh Lebih Tua 

Kalau sudah cinta, usia pun tidak akan menjadi halangan. Meski begitu, masih banyak orang yang menghindari memiliki pasangan yang umurnya terpaut terlalu jauh.

Misalnya, takut dengan omongan negatif dari keluarga, teman hingga tetangga. Perbedaan zaman juga bisa jadi penyebab pertengkaran. 

Tapi, jika kenyataannya orang yang kamu cintai memang umurnya lebih tua, tidak ada lagi yang harus kamu takutkan. Kenapa? Karena ada beberapa keuntungan yang bisa kamu dapatkan ketika memiliki hubungan dengan orang yang lebih tua. Berikut ini adalah keuntungannya: 

Komitmen lebih jelas 

Menjalin kasih dengan seseorang yang usianya di atas 7 tahun, tidak perlu lagi ragu akan komitmen.

Biasanya mereka mempunyai pandangan yang lebih jelas akan hubungan yang dijalani. Sehingga komitmen untuk berlanjut ke jenjang pernikahan juga lebih pasti. 

Hal ini disebabkan, pasangan sudah tidak mencari apa-apa lagi. Ia hanya membutuhkan ada seseorang yang akan selalu menemani hingga tua nanti. Adanya kepastian akan hubungan ini tentu saja akan membuat hatimu lebih tenang. 

Lebih dewasa 

Banyak yang mengatakan bahwa dewasa tidak ada hubungannya dengan usia. Tapi, bisa dipastikan bahwa pasangan yang lebih tua bersikap lebih dewasa dari kamu.

Pengalaman hidup yang sudah pasanganmu jalani tentu saja memiliki pengaruh besar akan sikapnya. Ia pasti tidak akan gegabah dalam mengambil keputusan dan emosinya juga akan lebih stabil. 

Tempatmu belajar 

Pengalaman hidup pasangan pun juga tidak hanya mempengaruhi kedewasaan, tapi juga bisa menjadi tempat untukmu belajar.

Karena sudah mengalami banyak hal, ketika kamu mendapatkan ganjalan dalam hidup, ia akan mengajarimu agar bisa menghadapinya. Bahkan mampu untuk membimbing kamu agar menjadi pribadi yang lebih baik. 

Lebih bertanggung jawab 

Bukan berarti usia yang muda tidak bertanggung jawab. Tapi, tentu saja tidak seperti seseorang yang jauh lebih tua.

Karena mereka sudah tahu apa saja prioritas dalam hidup, maka ia sebisa mungkin bertanggung jawab akan dirimu dan hubungan yang sedang dijalani. Bahkan mereka juga siap untuk membawamu menjalani kehidupan bersama-sama. 

Urusan finansial bukan masalah 

Kalau keuntungan yang satu ini mungkin lebih cocok untuk para wanita. Tidak dapat dipungkiri bahwa pasangan yang usianya lebih jauh dari kamu sudah memiliki karir yang stabil.

Sehingga urusan finansial pun tidak akan jadi masalah besar. Kebanyakan dari mereka juga sudah menyiapkan kebutuhan paling penting dalam berumah tangga, semisalnya adalah rumah. 

Bahkan beberapa pasangan yang lebih tua siap mengajarimu agar bisa mendapatkan karir yang juga mapan.

Tidak sedikit juga yang siap memberikan nasihat untuk bisnis yang sedang kamu jalani, jika ia sudah berpengalaman dalam bidang tersebut. 

Pendukungmu paling hebat 

Ketika kamu telah mengambil keputusan, terkadang tidak semua orang mendukungmu. Tapi, berbeda jika kamu mempunyai pasangan yang lebih tua.

Ia pasti akan mendukungmu selama memang keputusan tersebut akan memberikan hasil baik.

Tidak sedikit juga dari mereka yang tidak segan untuk membantumu berkembang dan menjadi seseorang yang lebih baik lagi. 

Tidak usah pakai kode-kode 

Kalau menjalin hubungan dengan orang yang seumuran atau lebih muda, biasanya kamu akan memberikan kode-kode ketika menginginkan sesuatu. Kadang kode diberikan supaya si Dia bisa memberikan perhatian. Kadang memberikan kode-kode ini bikin hati capek. 

Tapi, ketika kamu memiliki pasangan yang lebih tua, kode-kode ini tidak diperlukan. Kenapa?

Karena mereka sudah punya pengalaman lebih dalam sebuah hubungan. Jadi, mereka tahu apa yang akan kamu butuhkan tanpa perlu diberi kode.

Kamu pun jadi merasa mendapatkan perhatian lebih yang kadang tidak bisa diperoleh dengan pasangan yang seumuran. 

Jarang mencari konflik 

Berpasangan dengan seseorang yang lebih tua, biasanya jarang mencari konflik. Sikap mereka yang lebih dewasa dan bijaksana, tentu akan berusaha sebisa mungkin menghindari konflik dalam hubungan.

Walaupun pasti ada waktunya bertengkar, tapi biasanya pasangan akan mengalah terlebih dahulu. Kemudian baru berdiskusi setelah kamu tenang. 

Dari keuntungan yang sudah dijelaskan memang tidak bisa dipukul sama rata. Tidak semua orang mengalami hal yang sama.

Tapi, jika kamu memang sedang bersama pasangan hidup dengan usia yang terpaut jauh, sepertinya tidak perlu ragu untuk terus bersamanya.

Selama kamu memang bahagia dan juga saling melengkapi, maka apapun yang terjadi tidak akan menjadi masalah besar. 

Berita Terkini:
angkutan lebaran
Tim Redaksi tmtimes

Manajemen Operasional Berbasis Trafik akan Diterapkan Pengelola Bandara selama Musim Lebaran 2023

Kementerian Perhubungan telah merilis proyeksi akan ada 123 juta orang yang akan melakukan perjalanan pada Angkutan Lebaran tahun ini, yang meningkat signifikan dibandingkan 2022 sebanyak 85 juta orang.

kelapa sawit indonesia
Mas Hadid

Dorongan OJK untuk Meningkatkan Akses Pendanaan bagi Petani Sawit

Menurut Data Badan Pusat Statistik (BPS), produksi kelapa sawit di Indonesia pada tahun 2021 mencapai 46,22 juta ton.

kasasi
Mas Hadid

Kejagung Akan Mengajukan Kasasi terkait Vonis Bebas Tragedi Kanjuruhan

Jaksa Penuntut Umum akan mempelajari lebih lanjut atas putusan lengkap terkait dengan fakta hukum dan pertimbangan hukum yang diterapkan dalam perkara tragedi Stadion Kanjuruhan.

wapres resmikan masjid istiqlal di jepang
tmtimes news

Wapres Meresmikan Masjid Istiqlal di Jepang

Wapres mengapresiasi dukungan yang diberikan Pemerintah Jepang, khususnya Pemerintah Kota Osaka dalam pembangunan masjid yang dapat menampung hingga 1500 jamaah.

mobil listrik tesla
tmtimes oto

Tesla Dikabarkan Akan Buka Kantor di Malaysia

Bukan Indonesia, namun tetangga kita yang sudah memberi izin pembukaan dealer Tesla..

Dua-KRL-di-jalur-1 dan 2-Stasiun-Cikarang
tmtimes news

Opsi Alternatif: Jadwal dan Rute KRL Bekasi Kampung Bandan

Buat yang mencari alternatif KRL dari Bekasi ke Kampung Bandan, ada opsi di mana kamu tidak perlu menunggu kereta yang berangkat dari Stasiun Cikarang.

iklan
Artikel Terkait:
pasangan hidup
Punya Pasangan Hidup Jauh Lebih Tua Ternyata Ada Untungnya
iklan
tmtimes logo 700x140

tmtimes.id, alias the Monkey Times, adalah portal web yang menyediakan artikel inspirasi, pemikiran dan motivasi, rekomendasi terbaik, informasi terkini, seni dan hiburan.

Bagikan artikel ini